26.7 C
Pangkalpinang
Minggu, September 24, 2023

Wakil Bupati Bangka Hadiri Paripurna Penyampaian Hasil Reses Ketiga Tahun 2019/2020

SUNGAILIAT, BNBABEL.COM – Wakil Bupati Bangka, Syahbudin Sip menghadiri rapat sidang paripurna yang diselenggarakan oleh DPRD Kabupaten Bangka dengan agenda penyampaian hasil reses ketiga anggota DPRD Bangka tahun 2019/2020 di Ruang Paripurna DPRD Bangka, Jum’at (26/2/2021).

Wakil Bupati Bangka, Syahbudin SIP dalam pidatonya menuturkan bahwa penyampaian hasil reses bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung yang bersentuhan dengan pembangunan di daerah.

“Terimakasih atas penyampaian hasil reses hari ini, hal tersebut guna menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Kemudian apa yang diinginkan masyarakat dapat diselaraskan dengan pembangunan Daerah,” imbuh Syahbudin.

Ditambahkan Syahbudin, pokok pikiran yang telah tertuang tersebut akan ditindaklanjuti sebagai dasar yang kemudian akan disesuaikan dengan visi-misi Bangka Setara.

Pada kesempatan itu pula dirinya menyampaikan apresiasi terhadap seluruh pihak yang terlibat dapat terselenggaranya penyampaian hasil Reses.

“Kami atas nama Pemkab mengucapkan terimakasih kepada DPRD dan masyarakat kabupaten Bangka,” ucapnya.

Dirinya juga berharap sinergitas semua pihak dapat terus terjalin guna memberi dampak positif bagi kemajuan pembangunan di Bumi Sepintu Sedulang.

“Kita inginkan adanya sinergitas antara Pemkab Bangka dengan DPRD terus terjalin demi kemajuan masyarakat di Kabupaten Bangka,” pungkasnya.

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Pangkalpinang
scattered clouds
26.7 ° C
26.7 °
26.7 °
75 %
4.3kmh
42 %
Ming
26 °
Sen
32 °
Sel
32 °
Rab
33 °
Kam
33 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles