0
BNBABEL.COM, MUNTOK — Sebanyak 120 personil Kepolisian Resort ( Polres) Bangka Barat mendaki Gunung Menumbing, Jumat (12/3/2021).
Pendakian ini dipimpin langsung Kapolres Bangka Barat AKBP Fedriansah SOk, yang dimulai pukul 06.30 WIB setelah pelaksanaan apel pagi.
“Hari ini kita akan olahraga mendaki Bukit Menumbing, ukur kemampuan masing-masing jangan memaksa diri. Apabila detak jantung meningkat, maka tarik nafas dalam-dalam. Karena jalannya naik terus gak ada turunan, jadi kita harus ukur detak jantung masing-masing,” ujar Kapolres Bangka Barat ini.
Dikatakan kapolres, diharapkan melalui kegiatan ini dapat menjaga kesehatan, kesetabilan tubuh dan meningkatkan imunitas personel Polres Bangka Barat. (BNB/ikar)