Lengkapi Peran Mahasiswa Guna Tuntaskan COVID-19, Kelompok KKN STIE PERTIBA Ikat Sinergi dengan Polsek Kelapa

by admin
2 minutes read

Bangka Barat, BNBABEL — Guna melengkapi peran serta menuntaskan sebaran virus COVID-19, dan menyehatkan kembali kondisi perekonomian lokal di tengah pandemi saat ini, mahasiswa STIE PERTIBA Pangkal Pinang Angkatan 28 yang tergabung di dalam kelompok KKN Tematik Kelompok 12, Kelurahan Kelapa, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, melakukan sosialisasi pencegahan COVID-19 dan pemulihan perekonomian bersama Kapolsek Kecamatan Kelapa, dengan turut didampingi langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan KKN STIE PERTIBA, pada Kamis (17/03).

Sosialisasi yang diselenggarakan di Cafe Tela-tela, Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat ini sendiri ditujukan secara khusus kepada pengunjung yang hadir agar bisa mengetahui dampak virus COVID-19 bila enggan mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah, serta turut pula memberi pandangan supaya tidak panik menghadapi keadaan saat ini.

“Pendemi COVID-19 sudah satu tahun berjalan kita hadapi bersama, namun tidak membuat kita lemah dalam menjalani aktivitas dalam keseharian demi menunjang kehidupan normal. Kali ini kami hadir dengan cara berbeda namun memiliki tujuan yang sama untuk memberikan pandangan tentang pemulihan prekonomian dan sosialisasi tentang COVID-19,” tutur ketua KKN, Dodi Wiranata, dalam sambutannya.

Dikatakan pandemi menyebabkan KKN Tematik kali ini dilaksanakan secara berkelompok di masing-masing domisili asal mahasiswa, salah satunya yaitu Kecamatan Kelapa, Kabupaten Bangka Barat, yang terdiri dari lima mahasiswa STIE PERTIBA Pangkal Pinang.

“Selaku pembimbing lapangan KKN STIE PERTIBA Angkatan 28 di kecamatan Kelapa, sangat apresiasi dan terimakasih kepada kapolsek dan pihak tuan rumah atas mendukung agenda demi agenda yang dilaksanakan oleh para mahasiswa KKN STIE PERTIBA. Dengan adanya kegiatan ini berharap bisa memberikan sebuah hasil yang positif, dan mohon untuk kepada masyarakat kecamatan Kelapa agar bisa mendukung segala program yang dilakukan oleh mahasiswa dan bisa bekerja sama dalam mensukseskannya,” papar Erwin sebagai DPL KKN STIE PERTIBA

Dalam kegiatan juga turut disajikan video edukasi tentang COVID-19, yang menggambarkan bagaimana kondisi tubuh manusia saat terpapar virus yang membahayakan ini.

Kapolsek Kecamatan Kelapa, IPTU A. F. Pulungan, SE, yang hadir dalam acara turut memberi apresiasi dan berharap masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan sehingga bisa terhindar dari bahaya COVID-19.

“Sangat apresiasi dengan apa yang telah diprogramkan mahasiswa KKN STIE PERTIBA Pangkal Pinang di Kecamatan Kelapa terhadap kegiatan edukasi ini. Selain bisa memberikan penerangan kepada Masyarakat Kecamatan Kelapa terkait protokol kesehatan tentunya dengan adanya kegiatan ini sangat membantu Polri dalam mengedukasi masyarakat. Polri berharap masyarakat tetap disiplin protokol kesehatan walau pun saat ini di Kecamatan Kelapa terkendali dan belum lagi ditemukan masyarakat yg terpapar,” ujar Pulungan yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kecamatan Pemali, Kabupaten Bangka.

Ia berharap agar kegiatan edukasi tentang COVID-19 seperti ini yang melibatkan peran mahasiswa dan elemen masyarakat lainnya seperti komunitas atau organisasi masyarakat (ormas) ke depan dapat lebih diintensifkan lagi. (JAM/Khoiri)

related posts

Leave a Comment