Kasus Kematian Covid-19 Terus Bertambah, Jubir Satgas Covid-19 Bangka : Tolong Bersikap Kooperatif

by admin
1 minutes read

BANGKA, BNBABEL.COM – Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Bangka kembali merelease adanya penambahan kasus paparan baru virus corona sebanyak 30 orang dan yang sembuh setelah menjalani isolasi ada 26 orang.

“Dari 30 orang tersebut terdapat satu balita dengan inisial FU usia 1 tahun jenis kelamin laki-laki dengan alamat Kudai.
Sedangkan untuk jumlah keseluruhan yang terkonfirmasi positif Covid-19 ada 2.751 orang, yang sudah sembuh setelah menjalani isolasi dan karantina ada 2.540 orang,” jelas Juru bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bangka, Boy Yandra SKM MPH, Selasa (27/4/2021).

Menurutnya, masih ada 169 orang lagi yang masih menjalani isolasi di tempat yang sudah disediakan oleh pemerintah Kabupaten Bangka maupun karantina di Wisma II Provinsi Bangka Belitung.
Dan terbanyak dari Kecamatan Sungailiat 109 orang, Kecamatan Pemali 35 orang dan Kecamatan Belinyu 28 orang.

Boy Yandra menuturkan jika hari ini ada 2 pasien Covid-19 meninggal dunia, yang pertama dengan inisial CDN usia 61 tahun jenis kelamin perempuan warga Air Kenanga dan yang kedua dengan inisial S usia 56 tahun jenis kelamin perempuan warga Bukit Layang.

Peningkatan kasus Covid-19 di Kabupaten Bangka selama 9 hari sangat signifikan maka pihaknya berharap agar masyarakat tetap selalu taat menjalankan protokol kesehatan Covid-19 dengan baik dan benar.

“Saat ini sudah terjadi transmisi lokal yaitu kasus keluarga ke keluarga, dan seketika ada kontak erat jangan ada yang ditutupi. Sehingga dengan adanya sikap kooperatif maka penyebaran wabah Covid-19 bisa ditekan sekecil mungkin,” tandasnya.

Penulis : Ib

related posts

Leave a Comment