26.7 C
Pangkalpinang
Minggu, September 24, 2023

Hadiri Peresmian Pameran Mobil Klasik, Wabup Bangka Ajak Seluruh Stakeholder Tingkatkan Industri Pariwisata

BANGKA, BNBABEL.COM – Saat ini di De Locomotif telah memberikan banyak pilihan sehingga pengunjung merasa senang dan tentunya bisa menikmati destinasi wisata wahana baru. Hal itu disampaikan oleh Wakil Bupati Bangka, Syahbudin Sip saat menghadiri acara peresmian pameran mobil klasik di Tongaci’s Garage, Senin (31/5/2021).

“Yang mana disini menampilkan beberapa mobil klasik yang tentunya jarang ditemui di tempat wisata lainnya. Bukan hanya mobil klasik saja yang dijadikan wisata edukasi, karya seni yang kita lihat hari ini adalah sebuah bentuk visualisasi konsep yang memberikan nilai estetika setiap karyanya,” ujarnya.

Menurutnya, ini sebuah pola dan kreativitas ekspresi jiwa yang ditransformasikan ke dalam obyek seni sehingga pencapaian pesan lewat media gambar dapat dirasakan. Karya karya yang ada ini memperkenalkan ruang seni yang diprakarsai oleh manajemen De Locomotif dengan mempertemukan sebuah persepsi seni dalam bingkai kreativitas.

“Saya yakin semua karya yang ditampilkan ini hasil dari sebuah proses edukasi tinggi seorang seniman, sehingga kekentalan pesan yang disampaikan terungkap melalui karya yang bisa disaksikan hari ini. Sekilas dari obyek yang di foto bagi saya setidaknya merupakan sarana untuk mengingatkan kepada semuanya bahwa keindahan merupakan barang mewah dan langka untuk dipertahankan dan dilestarikan,” kata Syahbudin.

Selanjutnya, menurut Wabup wahana wisata ini merupakan salah satu wujud nyata dari kepedulian De Locomotif sebagai mitra pemerintah untuk melestarikan dan mengembangkan obyek wisata di Kabupaten Bangka.

“Kita berharap mudah mudahan dengan keseriusan dan kesungguhan dalam mengembangkan industri pariwisata dapat memberikan hasil yang optimal dalam meningkatkan pendapatan daerah dan taraf perekonomian masyarakat. Saya ingin mengajak seluruh stakeholder untuk saling bahu membahu dalam upaya meningkatkan industri pariwisata ini,” pungkasnya.

Penulis : Ib

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Pangkalpinang
scattered clouds
26.7 ° C
26.7 °
26.7 °
75 %
4.3kmh
42 %
Ming
26 °
Sen
32 °
Sel
32 °
Rab
33 °
Kam
33 °
- Advertisement -spot_img

Latest Articles