Bersama Unsur Forkopimda, Kapolres Bangka Lakukan Operasi Pasar Jelang Ramadhan 1444 H

BANGKA, BNBABEL.COM – Menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H, Kapolres Bangka dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bangka menggelar Operasi Pasar, bertempat di Pasar Kite, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka.

“Kita lakukan Operasi Pasar ini sebagai persiapan menghadapi bulan suci Ramadhan 1444 H,” ujar AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., Kapolres Bangka,saat melakukan operasi Pasar, Rabu (22/3/2023).

Dalam Kegiatan Operasi Pasar tersebut dihadiri oleh Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., Sekda Bangka Drs. H. Andi Hudirman, Kepala Pengadilan Negeri Kab. Bangka Zulkifli, S.H, M.H., Staf Ahli Bupati Bangka Boy Yandra, SKM, MPH., Kepala BPBD Kab. Bangka Ridwan, S, Pkp, Kajari Sungailiat/mewakili Kasi Pidum, Kadinkes Kab. Bangka Dr. Ten, Kabag ops Polres Bangka Kompol Ayu Kusuma Ningrum, S.I.K., Kasat Reskrim Polres Bangka AKP Rene Zakharia, P, S.I.K., Kasat Intelkam Polres Bangka IPTU Dicky Lesmana, SE., Kapolsek Sungailiat IPTU Raja Taufik Ikrar Bintani, S. Tr.K, S.I.K., Kasat Pol PP Tony Marza dan Anggota/Staf Opd Kab. Bangka

Baca juga  Usai Dilantik, 191 Siswa Bintara Polri Polda Babel Siap Bertugas

Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., kembali mengatakan operasi pasar digelar sebagai antisipasi pengendalian inflasi di wilayah Kabupaten Bangka menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H.

“Kita lakukan operasi pasar ini bersama Forkopimda Bangka sebagai antisipasi inflasi di wilayah kabupaten Bangka”, ujar AKBP Taufik.

Ditambahkan oleh Kapolres Bangka kegiatan operasi pasar ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan pihak kepolisian dan Pemda Bangka dalam mengendalikan harga beberapa komoditas yang berpotensi harganya dapat merangkak naik dan memastikan harga bahan pokok yang beredar di masyarakat tetap terjangkau serta tidak melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

“Sejauh ini kami bersama Forkopimda terus berupaya agar operasi pasar tetap berjalan dengan masif. Tujuannya agar masyarakat bisa memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau,” ujar Kapolres.

Baca juga  Kumpulkan Radio Sebabel, KPID Babel Gelar Kegiatan Rapat Teknis dan Evaluasi di Batu bedaun,Begini penjelasannya

Selain pengecekan harga juga dilakukan pengecekan stok bahan pokok di pasar kite Sungailiat juga dilakukan pengecekan kepada toko toko sekitar pasar serta di toko swalayan Mega Mart Jalan Air Anyut Sungailiat.

“Dari hasil pengecekan yang kita lakukan bersama forkopimda untuk harga bahan pokok masih stabil dan tidak ditemukan peningkatan harga diatas HET serta stok bahan pokok pada tingkat agen masi mencukupi menjelang Bulan Suci Ramadhan 1444 H di wilayah Kabupaten Bangka,” tuturnya.

Kapolres Bangka menghimbau kepada masyarakat mari kita mentaati semua yg sudah di instruksikan untuk menjaga kekhusyukan dalam menjalankan puasa bagi umat muslim.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Pemkab Bangka yang telah mengeluarkan surat edaran yang ditanda tangani oleh Bupati Bangka terkait hal-hal menyambut bulan suci ramadhan”, tutup AKBP Taufik. (Ibnu/Rd)

Baca juga  DPRD Bangka Gelar Rapat Paripurna Penyampaian Raperda pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Bangka TA. 2022